Friday, 26 October 2018

VISI DAN MISI

VISI

Kami ingin menjadi Studio Cetak & Reklame yang profesional, memiliki kredibilitas dan totalitas dalam mengembangkan usaha klien dan kami selalu berusaha agar menjadi yang terbaik.

MISI

–   Memberi pelayanan total kepada klien.

–   Mengedepankan inovasi serta kualitas pelayanan yang prima.

–   Membuat iklan yang kreatif dan menarik namun tidak mengesampingkan sisi edukatif.



PELAYANAN KAMI
–          Pembuatan aneka jenis Sablon : Spanduk, Umbul – umbul, Banner, Kaos, Baju Seragam

–          Pembuatan:

Neon Box
Spesifikasi Teknis:

– Bahan dasar Vinyle, Colybrite, MMT, Acrylic

– Lampu TL Philips 40 watt + Ballast / Lampu Sorot Backlite 100 Watt

– Cover: Aluminium, Stainless Steel, Galvanis.

– Rangka besi stall, besi siku (sejenisnya)

– Tiang pipa besi, pondasi cor beton

Shop Sign
Letter Timbul
Spesifikasi Teknis :

– Bahan dasar Plat galvanis, finishing spray painting

– Bahan dasar Plat Stainless Steel , finishing poles

– Bahan dasar Plat Kuningan , finishing poles

– Bahan dasar Acrylic, finising poles/stiker cutting/emboss

–          Large Digital Printing Outdoor – Indoor

Aneka Jenis Sticker, Sticker Mobil, Backlight, Front Light, ID Card, Kartu Nama, X Banner, Mini X Banner.

–         Mini Billboard

Spesifikasi Teknis :

1. Bidang Board

– Bahan dasar plat aluminium

– Cat Nippon Paint (disesuaikan permintaan pemesan)

– Menie aktive primer

– Rangka board besi stall/hollo

2. Bidang Konstruksi

– Konvensional / Cremona

– Konstruksi single pole

– Konstruksi doble pole

– Konstruksi triple pole

3. Pondasi

– Pondasi beton bertulang

4. Lampu metal holidi (250 watt & 400 watt)

–         Desain grafis

Brosur, Bussiness card, Company Profile, Company Logo Identity, Collateral, ID Card, Leaflet, Calendar, Poster, Stationary, dll

–          Jasa media planning and buying.

Kami mengkhususkan jasa pada media planning and buying ( perencanaan anggaran, penempatan periklanan, pengaturan transaksi2 sesuai jadwal, dan sebagainya.) Jasa ini bertujuan agar dapat memilih media mana yang paling tepat dan efektif untuk mengiklankan produk atau jasa, dan memberikan harga yang kompetitif.

–          Jasa riset dan konsultasi.

Kami menyediakan jasa riset yang berfungsi untuk menyediakan informasi pemasaran kepada klien berdasar riset yang dilakukan. Selain pelayanan di atas kami juga memberikan jasa konsultasi bagi perusahaan – perusahaan baru dalam mengiklankan produk atau perusahaannya.

Jenis riset yang kami sediakan adalah riset konsumen – segmentasi , perilaku pembelian konsumen, brand equity, media periklanan, dan sebagainya. Dengan harapan melalui media riset ini pesan yang disampaikan oleh produk klien lebih efektif dan menjangkau masyarakat.

–          Materials

Stainless Steel, Kuningan, Galvanill, Multiplek, Acrylic, sticker dst

Sunday, 8 April 2018

Cara Mendaftar Google Adsense dari Blog Blogspot



Menjadi blogger, selain sebagai hobi pada dasarnya juga bisa menghasilkan keuntungan finansial. Memang tidak instan apalagi tanpa modal. Namun setidaknya anggapan bahwa ngeblog hanya menghabis-habiskan duit membayar kopi di warung kopi berwifi bisa jadi salah besar.

Karena blogger punya peluang menciptakan uang dari blog yang diasuhnya. Salah satu caranya dengan menjadi mitra Google Adsense.

Tidak mudah memang. Tapi tidak ada salahnya pula mencoba menguangkan postingan kita di blog setidaknya jika membuahkan hasil, bisa dipakai membayar kopi. Atau membayar paket data jika menggunakan wifi pribadi dari seluler.

Bagi pengguna Blogspot, sudah tersedia layanan khusus di dashboard untuk mendaftar Google Adsense ini. Tapi sebelum menetapkan pilihan menguangkan blog, sebaiknya periksa kelayakan blog kalian dengan membaca tautan di atas itu. 

ada postingan yang lama disebutkan cara mengecek ketersediaan Adsense di dashboard Blogspot. Saat itu tidak semua blog di Indonesia mendukung, sehingga harus diubah dalam format berbahasa Inggris. Namun kini, layanan layanan mendaftar Adsense sudah tersedia. 

Bagaimana Cara Mendaftar Google Adsense Lewat Dashboard Blogspot?

Sebelum memasuki langkah-langkah mendaftar Google Adsense melalui dashboard Blogspot, perlu diketahui kalau Blogspot dan Google merupakan perusahaan yang sama. Keduanya dibawah naungan Alphabet Inc, induk perusahaan Google. Larry Page sebagai pendiri Google masih jadi CEO-nya. 

Karena berada dalam satu bendera yang sama, sehingga ada kemudahaan khusus yang diberikan kepada blogspot jika mendaftar Google Adsense. Salah satunya bisa mendapat akun meski sifatnya hosted, alias berbagi. Pengecualian ini tidak didapat ketika mendaftar melalui metode lain.

Untuk mendaftarkan blog yang masih memiliki domain utama blogspot, caranya cukup mudah. Tinggal login ke dashoard blogpost dan lihat di bilah sebelah kiri. Pilih menu yang bertuliskan 'Penghasilan'. Maka tampilannya akan seperti gambar berikut.


Pada laman ini ada pula penjelasan singkat, bagaimana cara kerja Google Adsense di blog kita. Sisa pilih tema, sesuaikan iklan, lalu Google Adsense menempatkan iklannya. Jika ada pengunjung yang tertarik maka hasilnya akan masuk ke akun kita. 

Jika sudah berada di laman 'Penghasilan' dan menganggap blog kalian sudah layak untuk erning. Selanjutnya klik tombol 'Daftar ke Adsense'. Akan muncul laman untuk login. Pilih akun Gmail yang hendak kalian daftarkan, tidak lupa memasukkan paswordnya. Namun jika modenya sudah login, akan langsung diarahkan ke pendaftaran Google Adsense. 

Tampilannya seperti berikut:


Pada bagian atas akan tersaji data akun dan nama website yang kita daftarkan. Di bawahnya ada pilihan apakah mau dapat email informasi dari Adsense atau tidak. Mending pilih 'Yes' untuk dapat masukan dan pemberitahuan performa iklan kita. 

Tahap selanjutnya, pilih di negara mana kalian berada. Tentulah Indonesia. Maka peraturan online Google Adsense yang muncul dibawahnya akan berubah berbahasa Indonesia. Silahkan baca kalau punya waktu. Pada intinya itu aturan mengikat agar bisa menjalin kerjasama dengan Adsense. 

Kalau tidak mau ambil waktu lama, tinggal mencentang tulisan 'Yes, I have read and accept the agreement' di bagian bawah. Paling akhir tekan tombol 'Create Account'. Maka kalian akan diarahkan menuju laman Google Adsense. Klik 'Get Started' jika ingin mempersingkat waktu. 

Tahap berikutnya adalah pengaturan alamat pembayaran (Payment Address Detail). Di sini akan terjadi jenis akun apa yang kalian buat. Biasanya akan muncul 'Individual' tapi bisa diubah jadi 'Bisnis' jika memang untuk peruntukan perusahaan.


Detail selanjutnya adalah nama dan alamat. Harap dipahami, bahwa nama ini harus benar-benar sesuai dengan nama di kartu pengenal. Alamat pun meski tidak harus sama yang tertera di KTP, namun sebaiknya gunakan yang bisa dipakai berkirim surat.

Jika sudah lengkap semuanya, klik 'Submit' di bagian paling bawah. Akan muncul halaman seperti berikut jika sudah berhasil mensubmit.


Pada menu 'Penghasilan' di dashoard blogspot akan berubah seperti gambar berikut. Ada tampilan untuk setelan iklan. Meski di bagian atasnya terdapat informasi bahwa pengajuan akun Adsense kita sedang dalam antrian. Mereka akan melakukan review kelayakan dan mengabarkan dalam waktu 1x24 jam atau bisa berminggu-minggu.


Guna mempermudah peninjauan, pilih salah satu format 'ad setup for blog', sehingga tidak harus melakukan secara manual. Setelah itu klik 'Simpan Setelan'.  

Dari pengalaman saya ReguloADV mendaftar Adsense, setelah mengirimkan formulir, enam jam kemudian surat dari Google akan tiba. Mereka memberikan jawaban apakah pengajuan kita diterima atau tidak jadi mitra Google Adsense. 

Jika diterima, maka tahap selanjutnya melakukan optimalisasi iklan agar penghasilan bisa lebih besar. Kalian bisa membaca Cara Memasang Iklan Google Adsense di Blogspot. Apabila sudah optimal, hal penting yang mesti dilakukan adalah meningkatkan jumlah pengunjung. 

Saya dengan besar hati juga hendak mendengar pengalaman kalian mendaftar Google Adsense. Atau ketika melakukan pendaftaran mengalami masalah seperti apa. Meski terlihat cukup mudah, beberapa orang tetap mengalami kendala pada proses pendaftaran ini. 

Semoga dengan update terkini soal pendaftaran Google Adsense melalui Blogspot ini bisa memberi informasi terbarukan. 

Salam kreasi!

Saturday, 31 March 2018

Begini Cara "Download" Video dan GIF di Twitter

Begini Cara "Download" Video dan GIF di Twitter




Selain sebagai wadah kicauan real time, Twitter juga memiliki konten video dan gambar bergerak format GIF (Graphic Interchange Format).
Anda bisa mengunduh video tersebut menggunakan bantuan aplikasi dari pihak ketiga. Sebenarnya Twitter hanya memberikan opsi embed yang menyertakan video. Pengguna tidak bisa langsung mengunduh video tersebut. Bila ingin mengunduhnya, pengguna bisa mencoba menggunakan aplikasi pihak ketiga. Salah satunya memakai portal savevideo.me yang bisa diakses melalui PC desktop atau perangkat genggam. 
Cara menggunakannya pun mudah, cukup ikuti panduan berikut ini.

Mengunduh dengan PC desktop 
1. Cari video Tentukan kicauan berisi video yang ingin diunduh dari Twitter. Setelah menentukannya, buka kicauan tersebut dan putar video. Selanjutnya, salin (copy) URL tweet tersebut dan bukalah savevideo.me di browser. Masukkan (paste) salinan URL tadi ke dalam kolom yang terdapat di portal tersebut.


2. Proses unduhan Setelah memasukkan salinan URL tweet video, tekan tombol "Download". Maka portal tersebut akan segera memproses video yang Anda inginkan. Setelah pemrosesan selesai, akan muncul video yang bisa dipilih. Bisa saja hanya berupa satu atau lebih dari dua video. Sebenarnya kontennya sama. Hanya berbeda dalam hal format, ukuran file, serta kualitas atau ketersediaan suara.
3. Menyimpan video Setelah pemrosesan selesai, klik kanan pada hasil video yang ingin disimpan/diunduh, kemudian pilih "Save as" dari dalam menu, ganti nama file sesuai yang diinginkan dan tekan enter. Bila menggunakan perangkat genggam, sentuh hasil pemrosesan tersebut hingga muncul pilihan "Save". Video dari Twitter itu akan langsung diunduh dan disimpan ke dalam memori komputer atau perangkat genggam.


Mengunduh dengan ponsel Android

1. Unduh aplikasi downloader Bagi pengguna ponsel Android,
Anda bisa mengunduh video Twitter dengan menggunakan aplikasi Video Gif Downloader yang bisa diunduh di Google Play Store melalui tautan berikut ini. Video di Twitter sendiri memiliki format yang berbeda dari video-video di YouTube atau Facebook yang umumnya menggunakan format MP4. Video di Twitter lebih seperti foto berurutan yang dijalin berurutan, atau seperti format GIF. Karena itu, aplikasi ini juga bisa dipakai untuk mengunduh file GIF di Twitter. 

2. Copy-paste URL/link Twitter Video bisa diunduh dengan menggunakan dua cara,
yakni meng-copy-paste link Twitter di kolom link unduhan (Paste link of tweet here...), lalu tekan tombol Download yang memiliki logo panah ke bawah yang ada di sampingnya. Link/URL Twitter itu sendiri bisa didapat melalui menu tiga titik di kanan atas kicauan. 

3. Dengan tombol "Share" Cara kedua adalah dengan menggunakan tombol "Share" yang ada di bagian kanan bawah kicauan di Twitter. Setelah menekan tombol "Share", pilih ikon aplikasi Video Gif Downloader for Twitter untuk mengunduhnya.

Pengguna akan dibawa ke antarmuka aplikasi Video Gif Downloader yang otomatis menjalankan proses unduhan video. Hasil Video kemudian akan ditampilkan di halaman berikutnya setelah proses unduhan selesai. Untuk file GIF, pengguna harus memutar/menjalankan file tersebut sebelum diunduh.
Selamat mencoba - Sukses selalu 

Regulo


Friday, 30 March 2018

JENIS KERTAS DAN KEGUNAANNYA

JENIS KERTAS DAN KEGUNAANNYA

Kertas adalah bahan tipis yang dihasilkan dari proses pengepresan serat kayu yang berasal dari pulp. Kertas pertama kali dikembangkan oleh bangsa Cina. Dengan penemuan kertas ini, telah merubah kebiasaan orang-orang dalam mendokumentasikan tulisannya yang telah terbiasa menulis lewat media kain, batu, tulang, serta daun. Di Indonesia sendiri dahulu biasa mendokumentasikan lewat daun lontar. Kertas tak hanya dijadikan media tulis saja, seperti kertas tisu yang fungsinya untuk membersihkan dan juga kertas bisa dijadikan objek seni seperti origami.
Kertas sendiri telah menjadi bagian penting dalam kehidupan manusia tidak hanya untuk kebutuhan belajar mengajar. Kertas sendiri sering kita gunakan seperti pada waktu belanja, parkir kendaran, bayar tagihan,atm dan masuk jalan tol. Semua kita terima dalam bentuk Struk Kertas bukan hanya itu kertas digunakan juga untuk membungkus makanan kita.
Kertas sejak awal diciptakan untuk mendokumentasikan karya baik tulisan ataupun dalam bentuk gambar. Seiring dengan perkembangan zaman, kertas sendiri berubah bentuk berdasarkan fungsi dokumentasinya; seperti pada buku bacaan, buku tulis, majalah, brosur, kartu nama, sertifikat, poster, kop surat dan lainnya. Kesemuanya itu memiki ciri khas permukaan kertas yang berbeda-beda berdasarkan fungsinya. Mari kita lihat Jenis-Jenis Kertas Berdasarkan Kegunaannya :
HVS
Kertas ini bertekstur halus, putih, serta tipis dengan ketebalan mulai 60 gsm, 70 gsm, 80 gsm dan 100 gsm. Kertas ini termasuk kertas yang umum digunakan perkantoran dan sekolah sebagai Laporan kerja, tugas sekolah, makalah, serta digunakan juga untuk media kertas untuk Buku.
Book Paper
Kertas ini bertekstur sedikit kasar cenderung halus, kekuningan, ringan dan tipis. Ketebalan kertas mulai 55 gsm,70, dan 90 gsm. Kertas ini kegunaannya khusus untuk Buku yang sifat teks saja,karena untuk gambar kurang menghasilkan warna yang tajam karena warna kertasnya sendiri cenderung kekuningan. Kertas ini diciptakan agar membuat mata anda selalu nyaman berlama-lama dalam membaca buku.
Art Paper
Kertas ini bertektur halus, putih, licin, serta mengkilap dengan ketebalan sedikit tipis yaitu 120 gsm dan 150 gsm. Kertas ini sering digunakan untuk brosur, poster, bagian isi majalah, bagian isi company profile, dan bagian isi buku yang membutuhkan gambar lebih detail. Kertas ini memang terkesan lebih lux apalagi ditambah laminasi glossy ataupun dov.
Art Carton
Kertas ini bertekstur halus,putih, licin, mengkilap, dan tebal. Ketebalan kertas ini mulai 190 gsm, 210 gsm, 230 gsm, 260 gsm, dan 310 gsm. Kertas ini biasa digunakan untuk Kartu nama, Cover Buku, Cover Majalah, Company Profile, Poster, Sertifikat, Box Produk, Undangan dan masih banyak lainnya. Untuk Kartu Nama dan Cover Buku sendiri sangat cocok menggunakan ketebalan kertas 260 gsm.
Karton BW
Kertas ini bertekstur halus, putih, dengan ketebalan 240 gsm. Kertas ini biasa digunakan untuk Sertifikat, Kartu Iuran Bulanan, Map, Undangan dan lainnya . Kertas ini cocok untuk ditulis lewat pena seperti kertas HVS.
Jasmine
Kertas ini bertekstur halus, licin, mengkilap, dan ada partikel emas dipermukaan kertas. Kertas ini biasa digunakan untuk Undangan dan Kartu Ucapan. Kertas ini banyak memiliki varian warna
Concorde
Kertas ini bertekstur kasar sedikit halus, dan memiliki permukaan timbul seperti membentuk garis. Kertas ini biasa digunakan untuk Sertifikat, Proposal, Surat Penting, dan lainnya. Kertas ini memiliki banyak varian warna yang soft.
Linen Jepang
Kertas ini halus, licin, dan memiliki tekstur seperti kain pada permukaan depan. Kertas ini memiliki ketebalan 240 gsm, sering digunakan untuk Sertifikat, dan Kartu Nama karena permukaan kertas seperti kain. Dan sedikit memiliki varian warna.
Buffalo
Kertas ini halus, licin, dan memiliki tekstur seperti guratan kayu. Kertas ini biasa tebal digunakan untuk cover jilid, dan beberapa untuk map serta kartu iuran. Kertas ini juga memiliki banyak varian warna.
NCR
Kertas ini bertekstur halus, tipis, dan memiliki partikel karbon. Kertas ini biasa digunakan pada Nota, Bon, Struk,Faktur, Surat Jalan dan lainnya. Kertas ini mudah ditulis dan bisa mengcopy pada kertas hhalaman kedua karena ada partikel karbonnya.
Stiker Cromo
Kertas ini bertekstur lincin, halus, mengkilap, dan memiliki lapisan lem pada bagian permukaan belakang. Kertas ini biasa digunakan untuk media promosi yang ditempel pada tempat-tempat tertentu.
Stiker Vinyl
Kertas ini hasil sintetis, dengan ciri licin, halus, mengkilap, lentur dan memiliki lapisan lem pada permukaan belakang. Kertas ini biasa digunakan pada bagian motor, mobil, helm, dan lainnya. Karena kertas ini biasa digunakan dalam otomotif karena tidak mudah sobek dan terkikis hujan dan panas seperti pada kertas umumnya.
Sebenarnya masih banyak lagi varian jenis kertas berdasarkan Kegunaannya . Nanti kami akan tambah jenis-jenis kertas. ðŸ™‚

Logo YPI Al AZHAR

logo YPI al azhar

Berbagi cara menghasilkan uang dari blog google adsense

Google Adsense adalah salah satu program periklanan berbasis PPC di Internet yang paling digemari, baik oleh para pengiklan (advertiser) maupun penerbit (publisher). Di sisi publisher sendiri, yakni kita para blogger, Adsense dianggap menjadi program pengiklan terbaik yang selalu membayar publishernya tepat waktu dan tidak scam.



Untuk metode pembayarannya sendiri, Google Adsense menyediakan 3 metode pembayaran untuk kamu yang berdomisili di Indonesia, diantaranya; 1.) Wire Transfer / Transfer kawat 2.) Western Union 3.) Cheque/ Cek. Berikut penjelasan dari ketiga metode pembayaran ini :



  • Wire Transfer / Transfer Kawat
    Ketika anda melakukan penarikan saldo dari penghasilan anda memasang iklan Adsense, uang akan dikirimkan langsung ke rekening bank anda. Kekurangan metode ini adalah adanya sejumlah potongan pajak yang dibayar karena wire transfer merupakan metode pengiriman uang antar negara.
  • Western Union
    Western Union adalah salah satu metode pengiriman uang populer yang terpercaya, untuk melakukan penarikan dengan metode ini, anda dapat mengunjungi Indomaret (yang ada logo Western Union), kantor pos, ada tempat tempat yang memiliki logo western union. Metode ini tidak memiliki pemotongan pajak (memiliki potongan, namun sangat kecil)
  • Cheque / Cek
    Sebuah cek akan dikirimkan ke alamat tempat tinggal anda melalui kantor pos dan anda dapat mencairkannya di bank.
Untuk melakukan penarikan, minimal saldo yang anda butuhkan adalah $100, dengan kata lain, anda tidak dapat melakukan penarikan jika saldo anda tidak mencapai nominal tersebut. Uang akan dikirimkan pada tanggal 21-26 setiap bulannya. Contoh:



Adapun syarat untuk mendaftar Google Adsense adalah sebagai berikut:
  • Memiliki blog (untuk blogger)
  • Memiliki channel Youtube (untuk Youtuber)
  • Memiliki akun gmail dengan umur 18 tahun (umur yang dituliskan ketika membuat akun gmail)
Jika anda bertanya tentang penghasilan, saya sendiri baru belajar, jadi belum seberapa, tapi ada lah uang pengganti begadang..... dengan sering berbagi dan saling mengunjungi blog semua teman, semakin besar peluang mendapatkan rupiah...

Saya sudahi dulu panduannya, mari kita langsung beralih ke cara pendaftaran blog agar dapat menayangkan iklan Google Adsense. Silahkan ikuti salah satu tutorial sesuai dengan kebutuhan anda.

Cara Mendaftar Adsense dari Situs Resminya
Pada tutorial ini, anda akan mendapatkan tutorial bagaimana cara mendaftar Google Adsense langsung dari situs resminya. Jika anda menggunakan wordpress self-hosted (dengan domain TLD) dan ingin mendaftar adsense, anda dapat mengikuti tutorial berikut untuk mendapatkan akun adsense non-hosted


Cara Mendaftar Adsense Langsung dari Blogger
Pada tutorial ini, anda akan mendapatkan tutorial bagaimana cara mendaftar Google adsense langsung dari dashboard blogger. Dengan menggunakan tutorial berikut ini, anda akan mendapatkan akun adsense hosted


Cara Mendaftar Adsense dari Youtube
Pada tutorial ini, anda akan mendapatkan tutorial bagaimana cara mendaftarkan adsense untuk YouTube. Dengan menggunakan tutorial berikut ini, anda akan mendapatkan akun adsense hosted.


Seperti yang saya sebutkan diatas, ada kemungkinan anda akan ditolak dan diterima, saran saya, sebaiknya perbaiki konten yang anda sajikan di Blog maupun Channel YouTube anda, jika konten yang tersedia sudah berkualitas, hanya dengan sekali mendaftar anda pasti akan diterima menjadi publisher adsense.

Jika anda penasaran dengan bagaimana bentuk pesan penerimaan akun Adsense, anda dapat melihatnya dalam SS berikut ini. Urutan dimulai dari akun adsense non-hosted (mendaftar langsung dari situs resmi), hosted (dari Blogger) dan hosted (dari YouTube).

[​IMG]
Contoh email penerimaan Google Adsense (Via situs resmi Google AdSense)

[​IMG]
Contoh email penerimaan Google Adsense (Via Dashboard Blogger)

[​IMG]
Contoh email penerimaan Google Adsense (Via YouTube)

Saran saya, setelah mendapatkan penerimaan Adsense, jangan sekali kali melakukan kecurangan dengan mengklik iklan sendiri, ikuti TOS yang telah ditetapkan untuk menghindari akun Adsense anda di Banned karena melakukan pelanggaran, nanti anda akan kesulitan melakukan pendaftaran ulang adsense yang telah dibanned.